Mak...
"ASUS Zenfone 9 launching Mak!"
Gitu lah kira-kira gaya aku ngomong sama ibuku. Anak pertamanya ini sedang pengen banget punya HP baru. Aku kebiasaan nyebutnya HP bukan smartphone sih, dari kecil. Gapapa ya ASUS. Ya kebiasaan padahal jelas ya kalau smartphone dan HP itu beda. Smartphone itu lebih kompleks dari HP, dan ASUS Zenfone 9 ini masuk kategori smartphone.
Smartphone milikku sekarang sudah lelah dan sepertinya minta diganti. Kayaknya dia mau mengajukan pensiun setelah setia sekian lama. Hmm...atau lebih tepatnya sih aku yang butuh smartphone baru. Semenjak (Alhamdulillah) kena "cut" dari pekerjaan di tahun 2020 lalu aku fokus mencari rezeki di dunia maya. Kerjaanku foto-foto, bikin video dan menulis.
Yup, betul sekali. Ketiga kegiatanku tersebut selalu menggunakan smartphone. Aku kehilanan pekerjaan pada April 2020 dan pada Juli 2020 Alhamdulillah smartphoneku masuk sungai dan tewas seketika. Ceritanya pada Juli 2020 kami sekeluarga pulang kampung karena adik iparku akan menikah.
Saat acara nikahan smarphone yang merupakan arit cangkulku untuk mengais rezeki di dunia maya aku titipkan ke Pak Suami, smartphonenya tak aku pegang sendiri karena aku sibuk ngurusin anakku yang masih kecil. Kalaupun anakku sedang ada yang mengasuh aku wara wiri bantuin tim dapur. Tahu sendiri kan kalau nikahan rumah jadi ramai sekali, demi keamanan smartphonenya aku titip.
Tapi yang namanya takdir kadang tak terduga. Smartphoneku yang niatnya mau diamankan malah jadi mati total sampai sekarang. Gara-gara pak suami melewati sungai dan smartphonenya jatuh. Ya Allah pengen nangis tapi malu.
Untukku yang bekerja di dunia maya smartphone mati total itu tu ibarat arit, cangkul plus kebun-kebunnya hilang di telan bumi. Bukan hanya tidak bisa ngonten, foto dan video bahan untuk diupload juga hilang semua.
Saat itu mau beli smartphone uangnya sedang tak ada bestie, kantong kosong kerontang.
Akhirnya seusai acara pernikahan aku putuskan ambil kredit smartphone yang aku pakai sekarang. Belum begitu bagus tapi sudah bisa diajakin cari duit di dunia maya.
November kemarin dapat kabar ada lomba blog berhadiah ASUS Zenfone 9 bikin semangat. Mana tahu aku bisa jadi pemenang di lomba ini. Saingan banyak tapi rezeki siapa yang tahu kan eaa...
Asus Zenfone 9
Kok semangat banget pengen dapat hadiah ASUS Zenfone 9?
Wah belum tahu dia. Sini-sini aku kasi tahu kerennya ASUS Zenfone 9.
Emoticon