BLANTERVIO103

Begini Cara Cek Pajak Mobil Terbaru 2021

Begini Cara Cek Pajak Mobil Terbaru 2021
14 November 2021

 

Pajak mobil adalah salah satu hal yang harus kita ketahui, sebab setiap setahun sekali kita harus membayarkan pajak mobil tepat waktu. Lalu bagaimana sih cara cek pajak mobil?

Cara cek pajak mobil lewat sms dan juga website tentu saja harus diketahui, terlebih lagi untuk anda yang ingin tahu berapa kira-kira besaran pajak yang harus dibayarkan setiap tahunnya.

Nah selain melalui sms dan juga website, anda juga bisa mengecek pajak mobil lewat aplikasi dan juga kantor samsat.

Membayar pajak kendaraan juga menjadi salah satu kewajiban bagi siapa saja yang mempunyai kendaraan bermotor. Membayar pajak kendaraan bermotor ini wajib dilakukan setiap tahunnya karena termasuk ke dalam jenis pajak rutin.

Selain pajak yang dibayarkan setiap tahun, terdapat juga pajak yang harus dibayarkan dengan durasi 5 tahun sekali dan ditandai dengan pergantian plat nomor serta pergantian STNK.

Namun kali ini kita hanya akan membahas tentang bagaimana sih cara cek pajak mobil tahunan saja.

Cara Cek Pajak Mobil Terbaru 2021

Sebelum kita melakukan pembayaran tagihan pajak kendaraan bermotor, tentu saja kita juga harus mengetahui terlebih dahulu besaran dari tanggungan yang harus dibayarkan.

Seiring dengan berkembangnya zaman, sekarang ini mengecek pajak kendaraan bermotor bisa dengan mudah dilakukan.

Mengecek pajak kendaraan bisa dilakukan juga bisa dilakukan dengan berbagai macam cara, mulai dari secara online menggunakan layanan dari samsat online, SMS, website maupun datang ke kantor samsat terdekat.

Nah untuk anda yang belum tahu bagaimana sih cara cek pajak mobil, begini cara cek pajak mobil.

Cara Cek Pajak Mobil Lewat Website

Cara cek pajak kendaraan via online bisa dilakukan dengan cara mengunjungi layanan pajak yang telah terdaftar.

Setidaknya ada beberapa provinsi yang memang sudah mempunyai layanan website yang bisa digunakan untuk mengecek pajak kendaraan, diantaranya adalah seperti DKI Jakarta, Jawa Tengah, Jawa Timur, Aceh, Riau, Sulawesi Tengah.

Untuk bisa menggunakan layanan website ini, anda hanya perlu memasang plat nomor kendaraan, NIK sebelum mendapatkan informasi mengenai pajak kendaraan bermotor yang anda miliki.

Untuk anda yang berada di luar provinsi, pengecekan bisa dilakukan dengan mendatangi langsung kantor samsat.

Cara Cek Pajak Kendaraan Lewat Aplikasi

Anda juga bisa mengecek pajak kendaraan melalui aplikasi e-Samsat yang menjadi aplikasi samsat online lingkup nasional.

Aplikasi ini merupakan layanan jaringan elektronik yang diberikan oleh Tim Pembina Samsat Nasional dimana berdasarkan peraturan perundang-undangan Negara Republik Indonesia untuk membayar dan mengesahkan pajak tahunan kendaraan khususnya untuk kendaran bermotor.

Menggunakan aplikasi ini, anda bisa memperoleh informasi mengenai seputar besaran pajak kendaraan bermotor dan juga SWDKLLJ kendaraan yang berkaitan mengenai besaran pajak kendaraan yang harus anda bayar.

Agar bisa digunakan, anda tentu saja harus mengunduh dan menginstalnya melalui playstore. Setelah mengunduhnya, anda hanya perlu membuka aplikasi kemudian mengisi data diri serta data kendaraan.

Selain menggunakan aplikasi Samsat Nasional, anda juga bisa menggunakan aplikasi lainnya seperti aplikasi Cek Pajak Kendaraan.

Dimana aplikasi Samsat Nasional ini dapat diakses dengan mudah dan praktis pada beberapa daerah di Indonesia seperti Jakarta, Jawa Barat, Jawa Timur, Jawa Tengah dan Kalimantan Barat.

Aplikasi Samsat Nasional ini juga bisa digunakan untuk menunjukkan status pajak kendaraan, yang harus anda lakukan adalah login di aplikasi kemudian memilih Provinsi dimana tempat kendaraan anda sudah terdaftar, berikutnya anda hanya perlu memasukan plat nomor kendaraan.

Setelah proses ini, anda akan mendapatkan informasi tentang tanggal jatuh tempo pajak, tanggal jatuh tempo dan juga besaran pajak yang harus anda bayarkan.

Apabila pembayaran pajakmu sudah mengalami tunggakan, nantinya aplikasi juga akan menampilkan jumlah denda yang harus dibayar.

Nah itulah beberapa cara cek pajak mobil terbaru di tahun 2021, semoga informasi ini bisa bermanfaat untuk anda yang sedang kebingungan dan tidak tahu berapa sih besaran pajak yang harus dibayarkan untuk mobil yang anda miliki.

Anda juga bisa mendatangi Samsat untuk mengecek besaran pajak yang harus dibayarkan setiap tahunnya, namun dengan syarat harus membawa dokumen-dokumen pendukung seperti BPKB, SIM, KTP dan sebagainya. 

Share This Article :
Zefy Arlinda

pencinta hijau

TAMBAHKAN KOMENTAR

8803000654652570868