BLANTERVIO103

Destinasi Traveling Hemat Ke Luar Negeri

Destinasi Traveling Hemat Ke Luar Negeri
18 November 2019
Destinasi Traveling Hemat

Liburan bisa jadi salah satu cara yang ampuh buat refersh pikiran. Jenis liburan yang bisa kalian pilih bermacam macam tergantung pada seperti apa kepribadian atau budget yang kalian miliki. Kalau ternyata simpanan dalam tabungan belum terkumpul banyak kalian gak usah khawatir, karena ternyata banyak lho tempat liburan murah meriah yang ada di luar negeri.

Kalau kalian ingin traveling dan melepas beban pikiran tanpa pusing dengan biaya yang tinggi, yuk, langsung aja cek ke bawah!

Dominika

Destinasi Traveling Hemat Ke Luar Negeri

Kamu yang suka liburan dibawah teriknya panas matahari dipantai cocok banget nih kesini. Karena Dominika menyajikan keindahan alam pantai yang bisa bikin kamu betah berlama-lama. Salah satu pantai yang terkenal ialah Bahia de Las Aguilas. Pantai ini memiliki keindahan air yang sangat jernih, momen seperti ini akan sangat menarik untuk diabadikan dan mempercantik feeds di instagram gengs.

Masalah harga kalian tidak perlu merogoh dompet terlalu dalam, karena cukup dengan Rp 500 - 600 ribuan per hari kamu sudah bisa menikmati indahnya Dominika dengan fasilitas penginapan serta makanan yang memuaskan.

Argentina

Destinasi Traveling Hemat Ke Luar Negeri

Dengan uang Rp 400 - 500 ribuan kamu bisa mendapatkan penginapan serta keindahan alam di negara para pesepak bola ini, guys. Tempat wisata alam yang terkenal di Argetina salah satunya adalah Air Terjun Iguazu. Kamu yang berkunjung ke sini akan takjub dengan kecantikan air terjun di antara hutan hijau nan asri yang bisa menyejukkan dan menenangkan hati.

Bolivia

Destinasi Traveling Hemat Ke Luar Negeri

Meskipun berada di wilayah Amerika Selatan, Bolivia memiliki biaya hidup yang cukup murah lho. Kamu hanya membutuhkan biaya Rp 250 - 350 ribuan untuk menginap per malamnya.

Kalau kalian ke Bolivia wajib hukumnya menyambangi salah satu tempat yang populer dan keren banget yang bernama Salar De Uyuni. Tempat ini merupakan gurun garam yang terlihat bening seperti kaca.

Hungaria

Destinasi Traveling Hemat Ke Luar Negeri

Hungaria terletak di benua Eropa namun di negara ini memiliki harga yang cukup murah untuk biaya makan dan menginap. Untuk sebuah kamar dengan kenyamanan yang cukup baik kita hanya perlu membayar Rp 200 - 300 ribuan saja lho. Makanan yang tersedia juga banyak yang berkisar dibawah Rp 100 - 200 ribuan.

Di Hungaria kalian bisa berkunjung ke salah satu tempat unik yaitu Szechenyi Spa. Tempat ini merupakan kolan pemandian orang romawi kuno. Selain itu berbagai jenis bangunan kuno dengan desain menarik juga bisa kalian jelajahi selama berjalan jalan di sini.
Share This Article :
Zefy Arlinda

pencinta hijau

TAMBAHKAN KOMENTAR

8803000654652570868