Langsung ke konten utama

Review Nyam Nyam, Cemilan Legenda Sembilan Puluhan

Review Nyam Nyam, cemilan legenda sembilan puluhan

Nitip beliin cemilan dengan Pak Suami dan setelah tiba di rumah, taraa,,................................. aku dapat cemilan ini. Yup, Nyam Nyam si cemilan legendaris sewaktu aku SD. Ingat dulu sewaktu SD kalau bisa beli Nyam Nyam rasanya bahagia banget, cemilan mewah untukku di desa.
  

Bagaimana rasaya?
suer aku suka rasanya. Cara makannya juga unik lho, ambil sncaknya yang berbentuk stik, celup di cokelat, celup di meses dan dimakan deh. Rasanya enak suka suka suka. Tapi kok perasaanku enakan yang dulu ya. Ini perasaanku aja atau gimana ya, ada yang sependapat?

Harga
Harganya maish terjangkau, Rp 4.000,- an per cup

nyam nyam

Aku suka cemilan ini sudah ada label halalnya. Kadang kan suka khawatir kalau makan makanan kemasan yang belum berlabel halal. Walau bisa aja makanannya sebenarnya halal dan mungkin saja label halal sedang dalam proses pengujian. Selain itu aku juga yakin belinya karena dari dulu sudha terkenal bagus. Smeoga mereka tetap mempertahankan kualitas mereka ya. 

Suka aja dengan cemilan ini. Carinya mudah, ada dimana-mana. Ya...walau harus diakui sebenarnya kalau cari nilai gizi kayaknya agak kurang kan ya. Ini juga manis sebenarnya, agak kurang cocok kalau sedang program diet. Tapi tetep...aja beli hahaaa....

Review Nyam Nyam, cemilan legenda sembilan puluhan

Entah kalau nanti anakku sudah besar, cemilan ini masih ada ga ya.

Baca juga: Kue Kacang Wijen OR Review

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Banyak Permintaan Perteman di FB, Mengapa?

Cerita tiba-tiba akun FB milikmu banyak diadd dengan banyak orang, pernah mengalami? Ini adalah kejadian yang aku alami beberapa waktu lalu. Gr sih awalnya, siapa yang ga GR coba pas akun sosmednya banyak diadd atau difollow banyak orang bak artis. Kan jadi rasa-rasa tenar eaaaaa.....tapi setelah tahu kenyataannya jadi ketawa sendiri. Mengapa? Ini nih alasannya: Iyup betul, aku dulu agak GR kirain aku mulai bisa menyaingi tenarnya Inces Syahrini atau mungkin tenarnya Ayu Ting Ting, terbukti dengan banyaknya orang yang add dan follow FB ku, tetapi kenyataannya salah guys. Ternyata akun kita akan dibanjiri permintaan pertemanan saat kita banyak mengkonfirmasi permintaan pertemanan yang masuk ke akun kita. Sepertinya FB akan menyarankan kita sebagai teman yang bisa di add saat seseorang melihat list orang yang akan di tambahkan sebagai teman. Tetapi apakah iya akun FB yang add akun FB kita itu beneran mau berteman? Eit, jangan GR kayak aku dong ya haha.....berdas...

Milenial, kepoin OVO | Invest dari OVO yuk

  Pernah tidak merasa gaji atau penghasilan kita hilang entah kemana? Gaji yang kita rasa lebih dari cukup tiba-tiba tidak bersisa. Aku pernah banget, inilah yang aku alami. Semenjak lulus kuliah di tahun 2013 aku Alhamdulillah langsung mendapatkan pekerjaan. Aku hanya menggur selama 3 bulan dari hari wisuda. Saat itu aku masih berstatus gadis dan tinggal dengan orang tua. Untuk ukuran Kota Bengkulu penghasilanku bisa dibilang lumayan, kalau tak salah ingat empat jutaan per bulan. Aku juga mencari tambahan penghasilan dari lain, seperti dari internet dan jualan. Aku kan juga tinggal dengan orang tua, jadi aku belum perlu mengeluarkan uang untuk rumah dan makan sehari-hari. Aku hanya perlu mengeluarkan uang untuk beli minyak motor, pulsa dan kebutuhan haha hihi bersama sahabat. Tapi….. Setahun berlalu… Aku cek buku tabungan isinya berapa juta saja, what? Iya, hanya berapa juta saja. Padahal perasaan aku tidak boros, perasaan lho ya. Kemana uangku hilang? Setelah dite...

Tips Untuk Mencuci Botol Bayi Dengan Sabun Yang Tepat

Ketika hendak mencuci botol, pastikan Kamu memperhatikan sabun cuci botol bayi dengan tepat. Sistem kekebalan bayi belum berkembang sepenuhnya, dan bayi lebih rentan terhadap infeksi dan penyakit daripada anak yang lebih besar atau orang dewasa. Penting untuk mensterilkan semua peralatan sampai bayi Kamu berusia 12 bulan. Ada dua langkah untuk menjaga keamanan botol bayi. Pertama, bersihkan setiap habis menyusui, langsung setelah bayi Kamu selesai menyusu. Kedua, sterilkan peralatan. Berikut adalah tips untuk mencuci botol bayi Kamu dengan tepat.  Tips Untuk Mencuci Botol Bayi Baik itu botol, tutup, atau dot dan semua peralatan lain yang Kamu gunakan untuk menyiapkan makanan pada si buah hati, semuanya harus selalu dibersihkan dengan menyeluruh. Berikut adalah tips untuk membersihkan botol bayi Kamu : Bersihkan dengan sabun yang tepat sesegera mungkin setelah bayi Kamu selesai menyusu Cuci semuanya dengan sabun cuci botol bayi dan bilas dengan air pana...