BLANTERVIO103

Oleh-oleh Saat Berkunjung ke Rumah Teman

Oleh-oleh Saat Berkunjung ke Rumah Teman
24 Juli 2019

Silaturahmi dengan berkunjung ke rumah teman adalah hal yang menyenangkan dan bisa membuat ikatan pertemanan semakin erat. Berkunjung ke rumah teman tidak melulu jika ada acara khusus seperti arisan, nikahan, pertunangan, lahiran dan beragam syukuran lainnya kan? Berkunjung ke rumah teman bisa dilakukan kapan saja, asalkan sama-sama memiliki waktu luang.

Nah...saat berkunjung ke rumah teman apa hal yang perlu diperhatikan?

Betul sekali, selain waktu yang pas kita bisa membawa oleh-oleh. Oleh-oleh saat berkunjung ke rumah teman memang bukan sebuah kewajiban, tetapi akan sangat menyenangkan si tuan rumah jika kita membawanya.

Teringat beberapa waktu lalu aku dan teman-teman berjanji kumpul di rumah seorang teman. Aku yang dalam kedaan menyempat-nyempatkan diri untuk datang tak terpikir untuk membawa oleh-oleh. Kebetulan aku sampai duluan di rumah tempat berkumpul, tak lama yang lain mulai berdatangan. Lalu seorang datang menyusul dan dia membawa oleh-oleh. Wah...hebohnya luar biasa, semua yang ada di ruangan senangnya bukan main. Yup betul, semuanya termasuk tuan rumah dan teman-teman senang dapat oleh-oleh.

Fix, aku menyimpulkan bahwa membawa oleh-oleh saat berkunjung ke rumah teman itu suatu hal yang perlu diperhatikan. Ok, kita list yuk apa-apa saja yang bisa kita jadikan oleh-oleh saat berkunjung ke rumah teman:

1. Buah-buahan
Buah adalah kesukaan hampir semua orang. Kita bisa pilih buah yang murah meriah seperti jeruk, salak, kelengkeng atau buah semangka. Intinya buah yang bisa dinikmati oleh banyak orang. Selain bikin happy buah-buahan mengandung banyak sekali manfaat di dalamnya.

2. Makanan ringan
Makanan ringan kita tempatkan di urutan nomor dua. Makanan ringan ini serunya yang enak dimakan sambil ngobrol seperti keripik pisang contohnya. Rasanya hampir semua orang suka nyemil keripik pisang sambil ngobrol receh bareng teman-teman.

3. Kue
Meski sedikit berat dibanding buah dan makanan ringan, kua masih menjadi salha satu favorit saat ngumpul. Kue bisa dibagi sesuai dengan banyanya orang yang kumpul. Ini juga jadi teman minum teh dan kopi yang asik.

4. Permen
Kalau modalnya sedikit tapi mau dapatnya banyak kita bisa beli permen. kan satu bungkus bisa dapat banyak tuh. Coba deh.

5. Maian yang bisa dimainkan bersama
Kalau bosan dengan ngobrol receh sambil ngunyah mungkin kita bisa bawa mainan untuk main bersama. Misalnya kita bisa bawa monopoli, kartu, ular tangga dan lain sebagainya.

Itu tadi apa-apa saja yang bisa dijadikan oleh-oleh saat berkunjung ke rumah teman. Ada ide lain?

Share This Article :
Zefy Arlinda

pencinta hijau

TAMBAHKAN KOMENTAR

8803000654652570868